ikan baru masuk langsung mati

rizqin3

New Member
misi bro bro semua..saya newbie mau nanya,di rumah kan ada aquarium kecil gitu,udah ada sump dibelakangnya tp saya tambahin lagi pake yg filter yg seperti air terjun gitu untuk tambah arus jg...aquarium ini udah sebulan lebih umurnya dengan cycling 2 minggu lebih,tp sekitar 1 minggu lalu aquarium mendadak butek dan ikan2 mati semua (3 ekor ikan zebra) kayanya karna rumput asem seperti di thread ini http://www.reefsforum.com/index.php?threads/curhat-jangan-pernah-taro-rumput-asem-dimain-tank.6234/ langsung di kuras -+80% airnya diganti air baru,yg hidup tinggal 1 koral aja...terus 4 hari yg lalu masukin 1 ikan jahe2, 1 ikan zebra, 1 betok buntut kuning,begitu dimasukin langsung lemes gitu semua ikannya,tp ikan jahe2 dan zebra sehat2 aja sampe skrng dan betok buntut kuning langsung mati pada hari itu juga,terus kemarin coba masukin 1 ikan lg dan 1 udang mp,langsung kejang2 dan mati juga bro begitu masuk tank,hari ini masukin bintang laut jg mati, kenapa gitu ya bro bro sekalian...mohon bantuannya bro...
 

rully_drummers

Well-Known Member
Asal tau karakter macroalgae ga akan seperti itu ke jadian'a... Dan di akuarium saya fine2 aja tuh hidup berdampingan bersama biota lain'a di MT...

Kl akuarium jenis pico seharus'a dpt perhatian ekstra, salah dikit bermasalah... Ikan yg baru masuk ya wong di aklimasi dulu lah agar menyesuaikan suhu dan airnya.

saya cuma usul... Bersabarlah untuk membeli.
 

reef

Administrator
Staff member
Salam kenal, Kalau boleh tau suhu airnya berapa? Jika sudah ada kejadian dimana ikan dan karang mati semua dimana sering disebutkan kejadian ini adalah 'crash' system (butek dan kematian menunjukkan tanda-tanda system crash). Maka dari itu sebaiknya dimulai dari awal dan di cycle lagi selama 1 bulan. Tidak melakukan cycle akan mengakibatkan new tank syndrome baru yang mana tingkat ammonia/nitrite tinggi menyebabkan ikan-ikan/bintang tersebut tidak dapat bertahan hidup.

Semoga membantu
 

TanK

Member
Dari baca2 forum tetangga, jenis rumput yg paling aman dipakai adalah chaeto atau bahasa dagangnya rumput kribo karna rumput jenis ini gak menimbulkan spawning yg mengakibatkan tank crash.
Banyak reefer2 skr yg beralih kerumput jenis ini, tapi msh aja ada org msh pake rumput asem/angguran..
Kalau di refugium saya saya utamakan rumput chaeto yg lebih dominan walau msh ada beberapa rumput asem/ anggguran dan beberapa jenis rumput lainnya yg tumbuh bercampur jadi satu refugium.
 

phoxx

Member
sampe skrg di sby blom nemu yg jual cheato, setao saya di singapore..
mahal omm :arghhh:
ada yg bilang cheato lokal n singapore itu agak beda dr bentuknya.
 

DE Aquatic

Member
Benar pak memang ada perbedaan antara cheato tersebut. Bisa dilihat perbedaannya dari bentuk fisik, lokal kita lebih kasar dan tubuh lebih besar selain itu macro algae tersebut lebih kaku dan mudah patah dan juga akan tenggelam. Sedangkan cheato yang biasa diperbincangkan diluaran sana fisiknya lebih halus, lebih elastis dan biasanya mengambang. Saya pernah dapat kiriman dari luar dan memang berfungsi bagus untuk filtrasi.

Semoga membantu.
 

Members online

No members online now.

Poll

  • Koral saja

    Votes: 0 0.0%
  • Ikan saja

    Votes: 0 0.0%
  • Koral + Ikan

    Votes: 8 100.0%

Forum statistics

Threads
7,150
Messages
197,230
Members
10,579
Latest member
rachmatmhuda
Top